Yogyakarta Diskusi Irshad Manji di Lembaga Kajian Islam dan Sosial (LKiS) diserang ratusan orang. Penulis buku "Allah, Liberty, dan Love" itu sempat histeris.
Informasi di lokasi, diskusi mulai digelar
sekitar pukul 19.00 WIB, Rabu (9/5/2012). Tak berapa lama, dari luar
ratusan orang datang dengan mengendarai sepeda motor. Sebagian besar
mengenakan pakaian hitam-hitam dengan penutup kepala dan helm.
Perwakilan
panitia keluar dan bernegosiasi dengan massa. Namun negosiasi buntu.
Massa ngotot diskusi harus bubar. Mereka langsung menerobos masuk ke
ruang diskusi yang berada di bagian belakang kantor penerbit yang
beralamat di Jalan Pura Sorowajan Banguntapan, Yogyakarta itu.
"Sempat terlihat ada yang melempar batu ke arah ruangan diskusi," kata salah satu saksi mata, Andri.
Meski
tidak menyerang langsung secara fisik, peserta diskusi langsung
berhamburan. Irshad Manji histeris. Semuanya berlarian keluar.
Saat
ini, sekitar pukul 21.00 WIB, lokasi diskusi sudah steril. Baik peserta
maupun massa tidak terlihat lagi. Polisi sudah membarikade jalan
tersebut dan menggelar olah TKP. Sejumlah warga terlihat menyaksikan
kegiatan itu.
Di lokasi, beberapa lembaran kertas yang
mengatasnamakan Majelis Mujahidin Indonesia (MMI) tersebar. Dalam
selebaran itu tertulis yang intinya, siapapun yang melindungi Irshad
Manji akan berhadapan dengan umat Islam dan MMI.
Belum diperoleh kepastian nasib Irshad Manji. Manajemen LKiS juga tidak terlihat.
Kutipan :
Rabu, 09/05/2012 21:07 WIB
Rabu, 09/05/2012 21:07 WIB
(bgs/try) /
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar