Laman

Selasa, 11 September 2012

Habib Rizieq : Usul sertifikasi ulama ialah penghinaan terhadap ulama dan penistaan terhadap Islam

JAKARTA - Usulan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) agar para pemuka agama (ulama) mendapatkan sertifikasi dari pemerintah ditanggapi keras oleh Ketua Umum DPP Front Pembela Islam (FPI) Habib Muhammad Rizieq Syihab. 

Menurut Habib Rizieq, usulan tersebut bentuk pelecehan terhadap ulama dan Islam.
"Usulan Sosiolog Unas dan rencana BNPT tentang perlunya sertifikasi ulama dengan motivasi deradikalisasi Agama Islam adalah penghinaan terhadap ulama, bahkan penistaan terhadap agama Islam," katanya melalui pesan singkat kepada arrahmah.com, Sabtu (8/9).  

Lanjut Habib Rizieq, saat ini BNPT sudah kebablasan. Mereka dinilai tidak paham kesucian agama Islam dan tidak tahu kemuliaan ulamanya.
"BNPT ingin memposisikan Islam dan ulamanya sebagai musuh, sehingga mereka ingin punya justifikasi dan legitimasi untuk "mengerjai" Islam dan ulamanya," ujarnya

Oleh sebab itu Habib Rizieq menyerukan agar segenap komponen ulama menolak keras usulan gila dan edan BNPT itu. Jika BNPT menjadikan Islam dan ulama sebagai musuh, dia juga menyerukan umat Islam untuk melakukan perlawanan.
"Saya serukan segenap ulama untuk menolak keras usulan gila dan rencana edan tersebut. Dan saya serukan segenap umat Islam untuk siapkan diri melawan BNPT dan Densus 88-nya jika mereka menjadikan Islam dan Ulamanya sebagai musuh. Hidup Mulia atau Mati Syahid. Allahu Akbar!," lontar Habib Rizieq.

Sebelumnya Direktur Deradikalisasi BNPT, Irfan Idris, mengusulkan agar para ulama mendapatkan sertifikasi dari negara. Menurut BNPT, sertifikasi da'i dan ustad adalah salah satu cara mencegah ajaran radikal. Hal itu sudah dilakukan oleh negara Singapura dan Arab Saudi. 

source
arrahmah/sabtu,8september
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar